Review LEL Express

Review LEL Express – Lazada merupakan salah satu situs marketplace online terbesar di Indonesia yang memiliki berbagai jenis pengiriman. Salah satu yang cukup banyak digunakan baik oleh seller maupun pembeli adalah LEL Express.

Karena LEL Express adalah bagian dari perusahaan Lazada sehingga mampu diandalkan untuk mengirim banyak jenis produk. Review LEL Express dari kebanyakan pengguna memang positif karena dilayani mulai dari pickup, penyortiran sampai dengan proses pengantaran.

LEL Express menggunakan sistem Business to Customer atau B2C sehingga mendukung pengiriman jarak jauh. Seperti ulasan Review TIKI sebelumnya, jangkauan sangat penting untuk memudahkan pengiriman ke semua wilayah.

Dukungan kiriman LEL Express meliputi area Asia Tenggara, jadi mampu diandalkan untuk pembelian barang dari luar negeri. Selain itu LEL Express juga menawarkan ongkir murah sehingga mampu bersaing dengan ekspedisi lainnya.

Namun anda perlu mengetahui bahwa LEL merupakan singkatan dari Lazada eLogistics. Namanya memang sering disalah artikan cukup banyak orang sebagai Lexindo dimana merupakan perusahan yang sudah tidak beroperasi lagi.

Apa itu LEL Express?

LEL Express adalah bagian dari Lazada yang menangani kiriman Business to Customer (B2C) di Asia Tenggara. Berbagai aktivitas seperti pickup paket, proses sorting hingga mengirimn kepada pelanggan akan dilayani LEL Express.

Apa itu LEL Express

Lazada eLogistics (LEL) juga sering disebut LEX (Lazada Express) dimana menyediakan teknologi, kurir dan juga infrastruktur ekspedisi. LEL Express terus berinovasi mengembangkan jaringan logistik dengan biaya terjangkau dan transparan.

Jenis Layanan

Dapat dikatakan jaringan LEL Express lebih baik dibandingkan ulasan Review SiCepat yang pernah dibahas sebelumnya. Karena termasuk kedalam cabang logistik Grup Lazada maka LEL Express sudah terstruktur secara baik dengan beberapa layanan seperti berikut.

Jenis Layanan Kiriman Lazada

1. Express

Merupakan pengiriman ke berbagai lokasi jarak dekat maupun jauh menggunakan sistem B2C. Pelayanan Express meliputi jemput barang ke alamat, penyortiran jenis paket kemudian pengiriman menggunakan kurir sampai tujuan.

2. Transportasi

Adalah tata kelola ekosistem kurir menggunakan jenis kendaraan seperti sepeda motor, blind van dan cargo roda tiga. Jadi kurir LEL Express akan mengantarkan paket setelah disortir kealamat tujuan dalam waktu yang sudah ditentukan.

3. Warehouse

LEL Express memiliki jaringan gudang yang tersebar luas di berbagai wilayah sehingga mempercepat kiriman. Seluruh stock produk diisi menggunakan produk Lazada dan menyediakan tempat untuk barang impor.

4. Jaringan Logistik

LEL Express mempunyai jaringan logistik yang kuat pada seluruh wilayah Asia Tenggara. Hal ini akan memudahkan dalam proses pengiriman termasuk mengenai perijinan ekspor dan juga impor barang.

5. LEL Express Drop Off

LEL Express drop off adalah fasilitas untuk seller menyerahkan paket pada agen terdekat. Dengan memanfaatkan lokasi drop off terdekat maka seller akan menghemat ongkos dan sisi keamanan lebih terjamin.

Review Kelebihan LEL Express

Banyak yang memberikan ulasan review LEL Express secara positif karena puas dengan layanannya. Secara langsung konsumen akan dibantu dalam proses kirim sampai antar paket ke berbagai lokasi tujuan.

Review Kelebihan LEL Express

Jaringan LEL Express Luas

Berdasarkan pengalaman kami, review LEL Express sangatlah maksimal karena jangkauan kiriman yang luas baik domestik maupun internasional. Anda bahkan bisa melakukan belanja online dari situs Lazada luar negeri kemudian produknya akan dikirimkan dengan cepat.

Lebih Praktis

Memiliki fasilitas pickup sehingga kurir akan mengambil barang dari warehouse Lazada. Untuk mendapatkan stock barang jadi lebih mudah, selain itu khusus penjual bisa juga memakai layanan drop off dengan menyerahkan paket ke agen atau counter partner logistik.

Ongkir Terjangkau

Berdasarkan review LEL Express dari kami, ongkos kirim tergolong terjangkau untuk kiriman dalam ataupun luar negeri. Bahkan anda dapat menggunakan promo supaya gratis ongkir sehingga lebih menghemat pengeluaran.

Review Kekurangan LEL Express

Konsumen memang memiliki preferensi ketika memilih sebuah jasa ekspedisi terbaik. Selain kelebihan, LEL Express juga mempunyai beberapa kekurangan dari sisi pelayanannya sebagai berikut.

Review Kekurangan LEL Express

Hanya Melayani Kiriman Lazada

Memang LEL Express hanya melayani semua aktivitas pengiriman dari perusahaan Lazada saja. Jadi anda secara langsung tidak bebas untuk mengirim barang secara personal, semuanya wajib berhubungan dengan aktivitas belanja online.

Paket LEL Express Terlambat Sampai

Beberapa orang mengeluhkan paket yang tidak sampai tepat waktu ketika menggunakan LEL Express. Masalah yang timbul bisa jadi dari stock produk di warehouse, keterlambatan kurir atau bahkan kendala dibagian resi.

FAQ

Bagaimana cara menghubungi CS LEL Express?

Hubungi nomor (021) 30068820 atau via email icm.lex@lazada.co.id

Kapan jam kerja kurir Lazada Express?

Senin sampai jumat jam 08.00 -16.00

Berapa hari pengiriman LEL Express?

Minimal 1 hari dan maksimal 5 hari

Dari review LEL Express dapat disimpulkan bahwa layanan ini eksklusif hanya untuk pengiriman Lazada saja. Demikian ulasan review dari Kuriran.id mudah mudahan dapat jadi gambaran anda sebelum menggunakannya.