Cara Ganti Akun Alfagift – Pada era digital seperti saat ini, Indonesia tidak luput dari berbagai perkembangan dan kemajuan teknologi dalam hal transaksi. Begitu pula dengan Alfamart, salah satu jaringan ritel paling besar tanah air ini menyediakan berbagai produk pada masyarakat secara online melalui aplikasi Alfagift.
Cara daftar Alfagift cenderung mudah, setelah menjadi member Alfamart dan memiliki aplikasi tersebut. Seseorang dapat mengakses berbagai informasi meliputi promo yang tersedia, mencari gerai terdekat, dan menikmati berbagai fitur lain yang disediakan PT Sumber Alfaria Trijaya pada bisnisnya.
Namun, berdasarkan kebutuhan masyarakat dimana terus bertambah seiring waktu berjalan. Para pelanggan cenderung kurang merasa puas terkait promo yang mungkin kurang menguntungkan dan muncul dalam jangka waktu mingguan hingga bulanan. Sehingga terkadang individu lebih memilih untuk berbelanja berbagai macam produk di pasar tradisional dan menggunakan Alfagift pada saat tertentu saja.
Sedangkan, terdapat beberapa individu juga mencoba peruntungan dengan mengganti ke ID lain dengan harapan memperoleh promo tertentu. Akan tetapi, tidak sedikit orang tidak mengetahui bagaimana prosesnya. Dengan demikian, kalian hanya perlu mengikuti rangkuman berikut karena pada kesempatan kali ini kuriran.id akan memberikan pembahasan terkait cara ganti akun Alfagift.
Cara Ganti Akun Alfagift
Sebelum seseorang melakukan ganti akun, tentu membutuhkan username dengan penggunaan nomor atau email saat pendaftaran yang berbeda. Hal ini tentu membutuhkan penggunaan kartu provider/ SIM opertator lebih dari satu unit.
Untuk mengetahuinya secara lengkap, berikut ringkasan terkait cara ganti akun Alfagift melalui proses pembuatan ID lain sebagai berikut.
1. Masuk Menu Alfagift
Langkah pertama dalam proses cara ganti akun adalah, masuk aplikasi Alfagift.
2. Klik Akun
Berikutnya, ketuk menu Akun pada halaman utama di bagian pojok kanan bawah.
3. Ketuk Keluar
Setelah itu, klik menu keluar untuk melanjutkan proses selanjutnya dalam proses cara ganti akun.
4. Masuk Menu File Manager
Kemudian, kembali ke halaman utama perangkat smartphone yang kalian gunakan. Lalu, masuk pada menu File Manager.
5. Hapus File CRI
Setelah masuk ke dalam menu File manager, cari file dengan format nama .CRI, lalu hapus berkas tersebut.
6. Menu Pengaturan
Jika sudah menyelesaikan penghapusan file CRI, kembali pada halaman utama smartphone untuk kemudian cari dan masuk pada Pengaturan atau Setelan.
7. Pengaturan Aplikasi
Setelahnya, gulir layar smartphone yang kalian gunakan guna mencari menu Aplikasi Atau Apl.
8. Kelola Aplikasi
Langkah berikutnya, ketuk menu Kelola Aplikasi guna melanjutkan proses cara ganti akun Alfagift.
9. Kelola Aplikasi Alfagift
Setelahnya, layar akan menampilkan beberapa aplikasi yang tersedia dan telah kalian download termasuk Alfagift. Klik menu tersebut.
10. Hapus Data
Cara berikutnya, klik pilihan Hapus Data pada bar di bawah halaman pengelola aplikasi Alfagift .
11. Kembali Ke Menu Aplikasi Alfagift
Lalu, kembali ke halaman utama dan masuk pada aplikasi Alfagift seperti langkah awal proses cara ganti akun.
12. Ketuk Lanjut
Setelahnya, masukkan data berupa menggunakan nomor lain. Kemudian klik LANJUT.
Setelah beberapa cara ganti akun di atas telah dilakukan, secara otomatis kalian akan kembali pada halaman utama aplikasi Alfagift. Karena aplikasi resmi Alfamart tersebut belum tersedia di iOS pada saat penulisan rangkuman berikut, mungkin proses ganti akun pada perangkat jenis tersebut belum tersedia.
Selain itu, terdapat beberapa cara ganti akun Alfagift lain dimana mungkin bisa dijadikan pilihan bagi kalian yang mungkin memiliki keperluan khusus atau komplain terhadap pihak Alfamart dengan cara menghubungi alamat email berikut:
- Alamat Email: alfacare@sat.co.id
- Nomor Mekanisme Komplain Pelanggan: 021-1500959
- Customer Service: customercareho@sat.co.id
- Lokasi: Alam Sutera, Jl. Jalur Sutera Barat. No.Kav. 7-9, RT.003/RW.006, Panunggangan Timur., Kecamatan. Pinang, Kota Tangerang, Banten 15143
Risiko Ganti Akun Alfagift
Penting untuk diingat, bahwa setiap mengganti akun Alfagift kalian bisa mengalami beberapa hal yang dapat mempersulit dalam mengakses platform tersebut meliputi beberapa hal seperti di bawah ini.
- Lupa password akun utama
- Terlambat mendapatkan informasi terkait promo pada akun lain
- Apabila menggunakan HP dengan spesifikasi kurang kompatibel memungkinkan terjadinya force close
- Voucher Alfagift pada akun lain hangus
Dengan demikian, sebaiknya menggunakan perangkat lain atau jika memiliki 2 smartphone alangkah baiknya gunakan akun lain menggunakan perangkat serta nomor HP atau email dimana belum menjadi member Alfamart guna menghindari terjadi risiko seperti penjelasan di atas.
Akhir Kata
Sekian rangkuman terkait cara ganti akun alfagift yang bisa kuriran.id sampaikan. Perlu diperhatikan bahwasanya pada langkah keluar akun, berdasarkan banyak kasus. Seseorang akan mencoba login secara langsung dan halaman aplikasi akan menampilkan keterangan “Maaf device ini sudah terhubung dengan id alfagift”.
Dengan demikian tentunya kalian membutuhkan akun lain guna mendapatkan keuntungan sebagai pengguna Alfagift. Maka dari itu kami berikan cara ganti akun melewati proses membuat ID baru dengan menggunakan nomor HP lain.