8 Cara Cek Resi Bea Cukai 2024: Tertahan & Tracking

Cara Cek Resi Bea Cukai – Kita tentunya sudah mengenal istilah bea cukai dimana merujuk pada tindakan memungut pajak oleh pemerintah untuk barang impor serta ekspor sesuai undang undang berlaku. Bea cukai menjadi gerbang untuk distribusi barang dari dalam keluar ataupun luar negeri ke Indonesia.

Bagi yang melakukan cek resi pengiriman dari luar negeri pastinya harus melalui bea cukai terlebih dahulu. Pada dasarnya ketika barang sampai ke Indonesia maka bea cukai akan melakukan pemeriksaan dokumen, ijin maupun biayanya.

BERAPA LAMA BARANG DI BEA CUKAI akan bergantung kepada proses pemeriksaan maupun kelengkapan dokumen. Oleh karena itu cara cek resi bea cukai penting dilakukan untuk mengetahui apabila ada dokumen yang kurang ataupun adanya biaya dikenakan.

Misalnya aktivitas cek resi bea cukai Shopee ataupun toko online lain yang dikirimkan dari luar negeri akan sangat membantu kalian mendapatkan informasi paket terkini. Kalian bisa menjumpai apabila barang tertahan di bea cukai Jakarta kemudian mengambil langkah penanganannya.

Pada dasarnya cara cek resi bea cukai akan bermanfaat supaya kamu mendapatkan kepastian pengiriman dan memperkirakan paket sampai ke lokasi tujuan. Lebih jelasnya untuk cara cek resi bea cukai simak rangkuman Kuriran.id dibawah ini.

Cara Cek Resi Bea Cukai

Untuk cara cek resi bea cukai bisa dilakukan dari website resmi maupun aplikasi mobile sehingga lebih mudah. Melalui tracking bea cukai online kamu bisa menghemat waktu serta tenaga karena tidak perlu mengunjungi kantor.

Kemudian untuk pengiriman saat belanja online dari luar negeri akan bisa muncul nominal biaya pajak yang diterapkan. Tracking resi bea cukai sangat bermanfaat ketika kalian banyak belanja online dari situs luar negeri.

Cek Resi Bea Cukai Pengiriman dari Luar Negeri

Cara pertama kalian bisa menggunakan website resmi bea cukai dimana dapat diakses lewat berbagai perangkat mulai smartphone, tablet, laptop maupun komputer. Kalian cukup menyapkan number tracking/AWB/nomor resi untuk bisa melacak kirimannya.

1. Silahkan siapkan nomor resi dimana bisa diperoleh dari jasa ekspedisi, toko online maupun layanan pengiriman lainnya.

cek resi bea cukai

2. Dari perangkat kalian silahkan buka halaman beacukai.go.id/barangkiriman maka muncul tampilan seperti dibawah ini. Lanjutkan dengan mengetikkan nomor resi/AWB pada kolom yang sudah disediakan.

cek resi pengiriman dari luar negeri

3. Setelah itu lanjutkan mengisikan keycode seperti yang muncul pada gambar. Apabila salah kalian bisa tekan tombol refresh disebelah kanannya untuk mendapatkan keycode baru.

barang kiriman

4. Ketika semua informasinya sudah dimasukkan dengan benar silahkan tekan Submit

bea cukai barang dari luar negeri

5. Informasi barang kiriman akan muncul disebelah bawahnya, kamu bisa mendapatkan status terkini.

barang tertahan di bea cukai

Cek Resi via Mobile Beacukai

Cara lainnya adalah menggunakan aplikasi mobile beacukai dimana dapat dimanfaatkan secara gratis. Dengan kemajuan jaman pastinya memakai aplikasi akan jauh lebih simple karena tidak perlu mendatangi kantor kepabeanan.

Kalian cukup download Mobile Beacukai kemudian bisa langsung tracking pengiriman secara mudah. Aplikasinya hanya tersedia untuk smartphone Android, kemudian untuk cek resi lalukan cara seperti berikut.

1. Buka Mobile Beacukai maka menu tampilannya seperti dibawah ini. Lanjutkan menekan menu Tracking

mobile beacukai

2. Masukkan nomor resi pada kolom yang sudah disediakan. Tekan SEARCH untuk melanjutkan

mobile bea cukai

3. Tampil detail pelacakan mulai dari informasi penerima, pengirim, tagihan dan statusnya.

tracking

Status Pengiriman Bea Cukai

Saat cek resi kalian akan menjumpai history status dimana muncul dari awal pertama kali paket dikirimkan. Kemudian tiap proses pemeriksaan bea cukai juga akan terlihat sehingga cukup transparan karena juga menyertakan waktunya.

Sesudah cara mengecek resi bea cukai dilakukan kamu akan mendapatkan status yang muncul secara langsung. Ada beberapa statusnya yang mungkin kurang dimengerti oleh banyak orang, sebagai penjelasannya simak dibawah ini.

  • Konfirmasi/Menunggu Kelengkapan Berkas = Artinya barang ditahan bea cukai karena alasan pemeriksaan lebih lanjut ataupun dokumen kurang lengkap. Data yang diperlukan misalnya bukti pembayaran, link pembelian, NPWP, invoice ataupun lainnya.
  • Dokumen Diterima untuk Diproses Bea Cukai = Memiliki arti barang sudah diinput oleh pjasa ekspedisi kedalam sistem bea cukai. Tindakan ekspedisinya yaitu dengan menyerahkan informasi dokumen pengiriman paket.
  • Barang Selesai/Keluar dari Gudang = Artinya barang akan dikirim ke lokasi penerimanya, proses ini setelah pembayaran biaya serta dokumen berhasil dilengkapi.

Akhir Kata

Demikian pula dengan BIAYA KIRIM BARANG KE AUSTRALIA dimana tidak luput dari pemeriksaan bea cukai sehingga wajib diketahui. Ketika kalian menggunakan beberapa ekspedisi maka semua pengurusan dokumen, izin maupun biayanya sudah ditangani sehingga semuanya dapat beres.

Namun jika kamu tidak memberikan wewenang pihak ekspedisi maka harus mengurus sendiri sehingga memakan waktu lebih lama. Dengan cek resi bea cukai kalian akan lebih mudah mendapatkan informasi apabila ada kekurangan data.

Paket tertahan memang bukan sesuatu yang aneh karena setiap barang yang masuk ke Indonesia harus diperiksa melalui bea cukai. Sebagai konsumen kalian dapat lebih bijak dalam menyikapinya, apabila tidak ingin repot serahkan pada jasa ekspedisi ataupun forwarder.